Tafsir Lisan Badriyah Fayumi: Telaah atas Konsep Makruf dan Implementasinya dalam Relasi Suami Istri

Main Article Content

Ahmad Qoys Jamalallail
Sakinatul Abadiah
Cindy Nahillatul Febriana
Abdulloh Dardum

Abstract

Kajian yang membahas mengenai ulama tafsir perempuan di Indonesia dan pemikirannya masih belum banyak diangkat dalam dunia akademis. Badriyah Fayumi sebagai salah satu mufassirah di Indonesia mempunyai pemikiran yang menarik untuk dielaborasi lebih jauh, karena penafsirannya sarat akan upaya menyuarakan keadilan dan pemenuhan hak bagi perempuan. Di antara pemikirannya adalah mengenai konsep makruf dalam al-Qur’an dan pengalaman perempuan yang disampaikan dalam bentuk ceramah lisan di media sosial Youtube. Penelitian ini merupakan jenis penelitian kualitatif dengan menggunakan pendekatan content analysis yang dibantu dengan teori analisis wacana Sara Mills sebagai pisau analisis. Tujuan penelitian ini adalah untuk mengungkap pemikiran dan pandangan Badriyah mengenai konsep makruf dalam al-Qur’an dan relevansinya dengan hubungan suami-istri serta mengurai latar belakang penyebab penafsiran Badriyah yang banyak mementingkan pengalaman perempuan. Hasil penelitian ini menunjukkan bahwa makruf menurut Badriyah adalah segala kebaikan dan kebenaran yang sesuai dengan syariat, bisa diterima oleh akal sehat, dikenali oleh masyarakat secara umum, dan membawa kelegaan dan kelapangan hati. Badriyah menganggap relasi perkawinan sebagai suatu hubungan yang negatif dan rentan terjadi ketidakadilan dan ketidaknyamanan antara kedua belah pihak, sehingga perlu untuk ditanggulangi dan dicegah dengan menerapkan konsep makruf atau berbuat baik antara kedua pasangan dalam relasi pernikahan. Penelitian ini berkontribusi dalam mengangkat dan memperkenalkan pemikiran ulama tafsir perempuan di Indonesia serta perannya dalam menyelesaikan masalah sosial-kemasyarakatan, utamanya yang berkaitan dengan tema pengalaman perempuan.

Article Details

How to Cite
Ahmad Qoys Jamalallail, Sakinatul Abadiah, Cindy Nahillatul Febriana, and Abdulloh Dardum. “Tafsir Lisan Badriyah Fayumi: Telaah Atas Konsep Makruf Dan Implementasinya Dalam Relasi Suami Istri”. Jurnal Semiotika-Q: Kajian Ilmu al-Quran dan Tafsir 5, no. 1 (April 21, 2025): 280–299. Accessed April 24, 2025. https://jurnal.radenfatah.ac.id/index.php/jsq/article/view/27003.
Section
Articles

How to Cite

Ahmad Qoys Jamalallail, Sakinatul Abadiah, Cindy Nahillatul Febriana, and Abdulloh Dardum. “Tafsir Lisan Badriyah Fayumi: Telaah Atas Konsep Makruf Dan Implementasinya Dalam Relasi Suami Istri”. Jurnal Semiotika-Q: Kajian Ilmu al-Quran dan Tafsir 5, no. 1 (April 21, 2025): 280–299. Accessed April 24, 2025. https://jurnal.radenfatah.ac.id/index.php/jsq/article/view/27003.

References

Adinda, Permata. “Nyai Badriyah Fayumi, Ulama Pendukung Kesetaraan Gender.” Asumsi, 4 Maret 2021. https://asumsi.co/post/59585/nyai-badriyah-fayumi-ulama-pendukung-kesetaraan-gender/.

afkarunaofficial. instagram.com, 9 April 2022. https://www.instagram.com/p/CcHQlJRPDs6/?igsh=YzAxc2pueWUyNXk%3D.

Ahmadi, Mubarok. “Dampak Perkembangan New Media Pada Pola Komunikasi Masyarakat.” Alamtara: Jurnal Komunikasi Dan Penyiaran Islam 4, no. 1 (16 Juni 2020): 26–37.

Ariyanti, Tsani Itsna. “Badriyah Fayumi.” Kupipedia, 12 Oktober 2022. https://kupipedia.id/index.php/Badriyah_Fayumi.

cariustaz.id. “Badriyah Fayumi, Lc., MA.” Diakses 13 Agustus 2024. https://www.cariustadz.id/ustadz/detail/Badriyah-Fayumi,-Lc.,-MA.

Diana, Zahrotul Farodis. “Domestikasi Media Sosial dalam Aktivitas Dakwah di Kalangan Milenial”. Dakwatuna: Jurnal Dakwah dan Komunikasi Islam 8, no. 1 (2022): 1-18.

Fayumi, Badriyah. Halaqah Islam: Mengaji Perempuan, Ham, dan Demokrasi. Jakarta: Ushul Press, 2004.

Hikmiyah, Hawa’ Hidayatul. “Prevention of Child Marriage to Create a Family Problem Badriyah Fayumi’s Perspective.” Minhaj: Jurnal Ilmu Syariah 5, no. 2 (Juli 2024).

Hosen, Nadirsyah. Tafsir Al-Quran di Medsos: Mengkaji Makna dan Rahasia Ayat Suci pada Era Media Sosial. Yogyakarta: Bentang Pustaka, 2019.

Jazuli, Imam. “Nyai Badriyah Fayumi; Ulama Feminis Fenomenal NU Masa Kini.” Keadilan dan Kesetaraan Gender - Mubadalah (blog), 10 Juni 2020. https://mubadalah.id/nyai-badriyah-fayumi-ulama-feminis-fenomenal-nu-masa-kini/.

Juwantara, Ridho Agung, Rezki Putri Nur Aini, and Dwi Noviatul Zahra. “TAFSIR AL-QUR’AN DI MEDSOS: Nadirsyah Hosen’s Resistance to the Politicization of the Quran in Indonesian Social Media”. Ulul Albab 21, no. 2 (2020): 312-336.

Kodir, Faqihuddin Abdul. Qirā’ah Mubādalah. Yogyakarta: IRCiSoD, 2021.

———. “Trilogi Fatwa KUPI.” Kupipedia, 1 Oktober 2023. https://kupipedia.id/index.php/Trilogi_Fatwa_KUPI.

Konsep Ma’ruf dalam Al-Qur’an dan Pengalaman Perempuan, 2022. https://www.youtube.com/watch?v=5dOpcHOb9TA.

Mills, Sara. Feminist Stylistics. London: Routledge, 1995.

Patoni. “Perempuan dalam Sejarah Kepengurusan PBNU.” NU Online, 12 Januari 2022. https://www.nu.or.id/fragmen/perempuan-dalam-sejarah-kepengurusan-pbnu-JnHMf.

Pratiwi, Anggi Ayu, Bannan Naelin Najihah, dan Hamdan Rizal. “Dakwah Edukasi Digital: Analisis Konten Akun Instagram Mubadalah. Id dalam Edukasi Keadilan Gender.” Journal of Islamic Social Science and Communication 1, no. 2 (2022): 121–34.

SIMFONI-PPA. “Sistem Informasi Online Perlindungan Perempuan dan Anak.” Diakses 11 Agustus 2024. https://kekerasan.kemenpppa.go.id/ringkasan.

Tazkya, Enna Khoirunnisa Ghuffrany. “Wacana Perempuan dalam Dakwah Ning Imaz (Lirboyo) Pada Konten Youtube NU Online (Studi Analisis Wacana Kritis Sara Mills).” Skripsi, Universitas Islam Negeri Sunan Kalijaga, 2023.

Ulya. “Nyai Badriyah Fayumi: Mufassir Perempuan Otoritatif Pejuang Kesetaraan dan Moderasi di Indonesia.” HERMENEUTIK 12, no. 2 (12 Desember 2018). https://doi.org/10.21043/hermeneutik.v12i2.6150.